Kegagalan adalah salah satu proses yang harus Anda lalui untuk menuju kesuksesan hidup

Rabu, 22 Februari 2012

Agar Sehat Wal Afiat


Tinggalkan Sejenak Televisi dan Koran

Saya pernah mengalami kelelahan dalam menjalani hidup. Akibatnya, saya mudah emosi, mudah marah, cepat capek dan mudah mengantuk. Untuk mengetahui penyebabnya saya melakukan general check up di rumah sakit. Hasilnya?  Saya sehat wal afiat.
Saya heran, dokter yang memeriksa saya juga heran. Menurut hasil general check up saya sehat walafiat tetapi kok mudah lelah dan mudah mengantuk. Akhirnya saya dan dokter melakukan pendalaman kebiasaan hidup yang saya jalani. Dari hasil diskusi disimpulkan bahwa saya harus menghilangkan beberapa kebiasaan yang selama ini saya jalani.
Kebiasaan apa saja itu? Menonton berita pagi di televisi, membaca koran pagi dan siang hari, serta menonton debat di televisi di malam hari. Awalnya saya mengalami kesulitan karena itu adalah kebiasaan yang sudah mendarah daging. Tetapi demi sebuah komitmen dengan dokter saya mulai meninggalkannya.
Setelah dua pekan berjalan, tidak menonton televisi dan tidak membaca koran, ternyata saya mulai merasakan adanya kedamaian dan ketenangan. Persis seperti ucapan Robert J Sawyer, penulis fiksi ilmiah asal Kanada, belajar mengabaikan banyak hal adalah salah satu jalan terbaik menuju kedamaian batin.
Waktu menonton dan membaca saya ganti dengan bermain dan berbincang dengan istri dan anak saya. Kadang-kadang saya bermain bola, bermain kartu, bermain petak umpet atau menemani mereka belajar. Dengan mengubah kebiasaan kecil ini saya merasakan kebahagian  menjalar kuat dalam aliran darah kehidupan saya.
Apakah berarti kita tidak boleh menonton dan membaca koran? Tentu boleh, namun agar Anda mampu dengan tenang memilih tontonan dan bacaan yang penting dan berpengaruh dalam hidup Anda, coba tinggalkan televisi dan koran selama dua pekan saja. Setelah ketenangan itu muncul, Anda akan mulai bisa memilih dan memilah mana tontonan dan bacaan yang berkualitas dan mana yang hanya menguras energi.
Pastikan Anda menonton dan membaca sesuatu yang membuat Anda bertumbuh, bukan hanya memuaskan keingintahuan Anda terhadap informasi. Acara “Wisata Hati” ustadz Yusuf Mansur di ANTV dan “Kick Andy” di MetroTV sangat saya rekomendasikan untuk ditonton. Jangan lupa, sekali-kali bolehlah menonton kehebatan Manchester United dan Bercelona mengalahkan lawan-lawannya ya, hehehe…
Salam SuksesMulia!
Ingin ngobrol dengan saya? Follow saya di twitter : @adityafirdaus1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar